Feisal - Mahasiswa UBK
 
Sumber: Google

Era teknologi yang berkembang pesat saat ini di Indonesia masih sangat rendah dibandingkan negara lain, terutama di sektor komunikasi. Walaupun smartphone akhir-akhir ini berkembang pesat tetapi menurut penetrasi ponsel pintar di Tanah Air masih terhitung minim. untuk itu, sebuah Peraturan Menteri (Permen) sudah disiapkan untuk mendorong konsumen untuk segera pindah dari feature phone ke smartphone. 
 
Menurut Dirjen Sumber Daya Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) Muhammad Budi Setiawan, 70% pengguna selular berada di jaringan 2G, 25% berada di 3G, dan sisanya 5% berada di jaringan 4G.

Permen yang dipersiapkan ini akan berujung pada pelarangan penjualan ponsel berbasis 2G, karena pemerintah ingin mendorong para vendor untuk memproduksi lebih banyak smartphone berbasis jaringan 3G bahkan lebih baik lagi 4G dan hal ini sudah di sepakati oleh para operator selular. Upaya ini dilakukan adalah salah satu cara mempersiapkan Indonesia ke era ekonomi digital.

Kapan permen ini dimulai? belum tahu, tapi yang pasti dengan menjamurnya smartphone 3G dan 4G murah maka era ponsel 2G akan punah dalam waktu dekat.