(Foto : Penandatanganan Berkas Pelantikan Ketua YPS (DR. (HC) Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH) dan Ketua Umum IKA UBK (H. M. Ashraf Ali, B. AC.,SH) /MPH)

Marhaen, Jakarta – DR. (HC) Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH melantik 120 pengurus Ikatan Keluarga Alumni Universitas Bung karno (IKA UBK) berdasarkan Surat Keputusan (SK) Rektor UBK No : 075/KEP/REK-UBK/XII/2017 pada Sabtu (27/01/18) di Aula Dr. Ir. Soekarno, Jl. Kimia. No. 20 Menteng, Jakarta Pusat .

Berdasarkan Musyawarah Nasional Pertama IKA UBK yang dilakukan tanggal 2 Desember 2017 di Kebon Sirih, Jakarta Pusat telah terpilih H. M. Ashraf Ali, B. AC.,SH sebagai Ketua Umum IKA UBK. Ashraf Ali merupakan alumni Fakultas Hukum UBK angkatan 2003 yang sekarang menjabat sebagai Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta.

Dalam sambutannya H. M. Asraf Ali, B.AC.,SH menyebutkan pembentukan IKA UBK sudah dinantikan sejak lama dan ia merasa diujung penghargaan karena terpilih sebagai Ketua Umum IKA UBK Periode Pertama 2017-2020.

“Perlu kalian ketahui IKA ini sudah lama kami cita-citakan di UBK, dan baru kali ini tercapai kurang lebih 14 tahun lamanya kami  menunggu. Saya berada di ujung penghargaan yang sungguh sangat besar,  tidak ada rasanya penghargaan yang setinggi seperti hari ini yang saya alami menjabat sebagai ketua IKA UBK. Sebagai seorang pencinta Bung Karno hari inilah saya berdiri dari  belakang saya ada orang di sosok negeri ini yang  saya cintai dan tentunya yang kita banggakan,” ujar H. M. Asraf Ali, B.AC.,SH (27/01).

Diharapkan Pendiri Yayasan Pendidikan Soekarno sekaligus sebagai Penasehat IKA UBK DR. (HC) Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH agar IKA UBK kedepan dapat mewujudkan Reuni Akbar dari seluruh alumni UBK tahun 1999 – 2017 yang mencapai 12.370 orang yang tersebar dan dari berbagai elemen dan berpesan untuk mewujudkan visi misi dimanapun berada sesuai dengan Ajaran Bung Karno sebagai pisau analisa.

“Ajaran Bung Karno ini sebagai pisau analisa dalam keadaan apapun baik itu dibidang politik, bidang ekonomi, sosial budaya, pertahanan, dan seterusnya ini sebagai pisau analisa jadi kalau di istilah Jawa itu tidak nggrambyang bagaimana harus mencari solusi yang tepat untuk menjawab persoalan – persoalan yang timbul di dalam bangsa ini,” ungkap DR. (HC) Hj. Rachmawati Soekarnoputri, SH dalam pidato sambutannya.

Rektor UBK Drs. Soenarto Sardiatmadja,MBA.,MM yang berkeyakinan Alumni UBK kedepan mampu mempertahankan NKRI.

"Kepada alumni, di dalam dunia pendidikan selalu ada senantiasa menyampaikan pesan agar para lulusan  menjadi lulusan yang merdeka, lulusan yang lebih teguh, lulusan yang naturaltik dan lulusan yang profesional. Oleh karena itu saudara-saudara sebagai generasi penerus Indonesia tanah air perlu segera sadar bahwa 100 tahun Indonesia Emas di tangan saudara -saudara dan saya yakin  saudara-saudara memiliki jiwa dan nilai-nilai yang di inginkan oleh para pendiri bangsa sehingga saya sangat yakin saudara-saudara yang akan memimpin untuk mempertahan Negara Kesatuan Republik Indonesia,”ujar Rektor UBK.

Selain dihadiri alumni UBK dari berbagai angkatan dan elemen, dalam Pelantikan Pengurus IKA UBK tersebut turut hadir pula Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta H. Abraham Lunggana, S.H. atau Haji Lulung yang mengungkapkan sempat kuliah di UBK selama 1 semester.
(MPH-FA/DA)